Gala Dinner Rempah Meriahkan Festival Kora Kora 2025 di Kota Ternate
30 Juni 2025 Dibaca 17 kali
DISKOMINFO TERNATE — Pemerintah Kota Ternate sukses menggelar Gala Dinner Rempah sebagai salah satu rangkaian kegiatan Karisma Event Nusantara “Festival Kora Kora” Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung meriah di kawasan bersejarah Benteng Oranje, Kamis malam (19/6/2025). Gala Dinner dibuka langsung oleh Wali Kota Ternate, Dr. H. M. Tauhid Soleman, M.Si, dan turut dihadiri oleh Asisten Deputi Bidang Penyelenggaraan Event Daerah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Reza Pahlevi, Wakil Wali Kota Nasri Abubakar, Sekda Kota Ternate Dr. H. Rizal Marsaoly, SE, MM, unsur Forkopimda, sejumlah kepala daerah, pimpinan instansi vertikal, serta para kepala OPD di lingkup Pemkot Ternate. Dalam suasana penuh kekayaan budaya dan kehangatan, para tamu undangan disuguhi kuliner khas Ternate yang disajikan secara tradisional dengan cara dibakar dalam bambu dan diracik dengan beragam rempah asli daerah. Menambah kemeriahan, para delegasi juga dihibur dengan pertunjukan tari kolosal yang mengangkat kisah sejarah Kota Ternate sebagai pusat perdagangan rempah dunia. Pada momen istimewa ini, juga dilakukan penyerahan Piagam Penetapan Kawasan Berbasis Kekayaan Intelektual (KI) kategori Kawasan Karya Cipta oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Maluku Utara, Budi Argap Situngkir, kepada Wali Kota Ternate. Gala Dinner Rempah tidak hanya menjadi simbol promosi kuliner dan budaya lokal, tetapi juga memperkuat posisi Ternate sebagai kota sejarah dan warisan rempah dunia.