Dinas Kominfo dan Persandian Kota Ternate bersama DWP Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang Rua
26 Agustus 2024 Dibaca 225 kaliDISKOMINFO TERNATE – Sebagai bentuk kepedulian terhadap Bencana Banjir Bandang di Kelurahan Rua, Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfo dan Persandian) Kota Ternate bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unsur Pelaksana (UP) Dinas Komunikasi dan Persandian menyalurkan langsung bantuan kepada korban bencana banjir bandang yang mengungsi di SMKN 4 Kota Ternate. (Senin, 26/8/24)
H. Damish Bashir, SE., ME selaku Kepala Diskominfo dan Persandian Kota Ternate dalam kesempatan wawancara menyampaikan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan bentuk rasa keprihatinan dan kepedulian dari keluarga besar Diskominfo dan Persandian Kota Ternate terhadap masyarakat yang menjadi korban pada bencana banjir bandang di kelurahan Rua.
“Pemberian bantuan ini merupakan bentuk solidaritas kami terhadap para korban, semoga bantuan yang diberikan bisa bermanfaat untuk masyarakat Kelurahan Rua yang terdampak bencana ini,” tutur Kadis.
Kadis juga berharap korban yang masih hilang agar dapat segera ditemukan.
Sementara itu, Ny. H. Fadhillah Damish selaku Ketua DWP UP Diskominfo Sandi, dalam wawancaranya juga menyampaikan rasa empati dan keprihatinan terhadap korban banjir bandang di kelurahan Rua.
“Kami turut beerduka atas bencana yang menimpa masyarakat Kelurahan Rua. Kami memberikan bantuan ini agar dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak,” ungkapnya
“Korban yang meninggal dunia, semoga Allah SWT menerima segala amal perbuatan dan ditempatkan di tempat yang terbaik, kepada keluarga yangg ditinggalkan agar diberikan ketabahan, kemudian untuk korban yang mengalami luka-luka mudah-mudahan bisa segera sembuh,” tambahnya.
Bantuan yang diserahkan berupa sembako, makanan cepat saji, dan pakaian layak pakai. (Tim_IKP Diskominfo Ternate)